Cara Mengobati Mata Minus Yang Benar dan Lengkap

Mengobati mata minus dan rabun dengan cara yang tepat



Sobat secangkir terapi, penyebab mata minus dikeluhkan oleh hampir semua orang terutama yang kesehariannya terbiasa menggunakan gadget, komputer, membaca di area gelap, membaca tulisan kecil dan jarang melihat obyek yang jauh dan asupan vitamin A yang kurang serta faktor lainnya yang mengakibatkan melemahnya daya akomodasi mata, berujung dengan penyakit rabun jauh / dikenal dengan mata minus.

Mata minus merupakan indikasi melemahnya daya akomodasi mata sehingga melihat obyek yang jauh jadi kelihatan samar - samar dan tidak jelas, terkadang kita salah memanggil teman dari kejauhan yang perawakannya mirip dengan sobat kita, setelah kita dekati ternyata dia orang lain.

Kadang juga kita tidak menegur kawan saat dijalan yang diakibatkan tidak jelasnya pandangan melihat obyek jauh, perlakuan kita kadang dikira sombong karena tidak menegur.


Penyebab Mata Minus


1. Pola hidup yang tidak sehat

Membaca ditempat gelap, jarak mata saat membaca terlalu dekat mengakibatkan mata dipaksa untuk melihat obyek yang dekat. 

Dekatnya pandangan kita dengan layar hp, sambil membuat status atau baca browsing dengan posisi berbaring membuat mata Anda menjadi tegang.

Posisi tersebut membuat mata dipaksa mengkondisikan diri dengan keadaan berakibat awal mata Anda menjadi rabun / minus.

Pancaran sinar layar hp terlalu kuat, berlama - lama di depan komputer, dekatnya jarak kita melihat televisi, membaca tulisan ditempat gelap salah satu indikasi penyebab mata minus.


2. Faktor keturunan

Faktor keturunan identik dengan keluarga, coba Anda telusuri adakah keluarga yang memakai kaca mata, jika ada maka riwayat penyakit keluarga tidak dapat dipungkiri.


3. Kurang istirahat

Keberadaan gadget dan fasilitas dunia informasi memaksa kita memforsir mata sampai membuat lupa dengan istirahat, semenjak bangun tidur yang kita cari pertama kali adalah gadget dan pasti kita mempunyai keinginan untuk melihat status atau sekedar foto selfie, 

Sama seperti Anda, mata juga membutuhkan istirahat. Jadi jangan terlalu memaksakan mata anda untuk bekerja keras. Usahakan jangan duduk didepan layar monitor/komputer dalam waktu yang terlalu lama dan lakukan tidur yang cukup.


4. Asupan nutrisi yang kurang

Mata perlu asupan gizi yang cukup dan seimbang, terkadang setiap hari yang kita makan tidak mencukupi kebutuhan untuk menjaga kesehatan mata, seperti benci makan buah dan sayuran yang mengandung tinggi betakaroten yang bagus untuk menjaga mata dari kelemahan.

Alergi jika memakan makanan yang ada buah dan sayur merupakan indikasi awal mata Anda akan mengalami kelemahan yang disebabkan karena kurangnya asupan nutrisi.




27 Cara Menyembuhkan Mata Minus Yang Benar Dan Lengkap


1. Lepas kacamata Anda


Melepas kacamata adalah langkah terbaik agar mata beradaptasi dengan akomodasinya. Cara yang benar sebelum melepas kacamata, kedipkan kedua mata Anda beberapa kali untuk refreshing.


2. Latih mata Anda untuk melihat objek yang jauh

Mulailah dengan cara efektif saat Anda bangun pagi hari. Anda keluar rumah melihat pemandangan sekitar yang jauh obyeknya, seperti melihat persawahanan yang hijau ranau, langit yang samar-samar biru, jalanan kosong yang sunyi dan jauh, sambil menarik nafas serta bersyukur atas nikmat sehat yang diberikan Allah.


3. Jangan terlalu di paksa menegangkan otot mata

Kebanyakan orang rabun jauh / minus sering menegangkan otot mata saat melihat obyek yang jauh, hal tersebut berakibat awal melemahnya otot-otot mata karena dipaksa untuk akomodasi.

Cara yang benar melatih otot mata dengan senam mata terlebih dahulu dan jangan langsung dipaksa otot mata menegang untuk melihat obyek terlalu jauh. Lihatlah dengan cara yang wajar dan normal walaupun kelihatan samar - samar.


4. Latih mata dengan objek bergerak

Melatih mata dengan objek yang bergerak bagus untuk melatih daya tahan mata dan fleksibilitas mata terhadap rangsang, hal tersebut meningkatkan daya elastisitas otot mata untuk peka rangsang dalam mengamati objek bergerak.

Seperti melihat mobil atau sepeda motor yang bergerak, coba amati pelat nomer nya, amati dari depan Anda dan disaat objek menjauhi Anda tetap fokus dengan tulisan di pelat nomer tersebut. Langkah tersebut bagus untuk melatih otot sirkuler mata.


5. Sering mengedipkan mata setiap 1 menit

Mengedipkan mata bagus untuk menjaga mata dari kekeringan, melembabkan cairan mata dan merefress mata dari ketegangan. Langkah tersebut akan menjaga mata dari kelemahan.


6. Menjaga kekeringan mata

Jika mata Anda sering kering berarti ada gangguan dengan cairan mata, tetesi mata dengan insto atau obat tetes mata lain untuk menjaga mata dari kekeringan, indikasi mata merah menyebabkan mata Anda mengalami iritasi dan peradangan yang berakibat melemahnya mata Anda.


7. Biasakan untuk istirahat sejenak

Jika Anda terbiasa bekerja di depan layar komputer, memelototi gadget, membaca buku atau cerita, usahakan setiap 25 menit, luangkan waktu untuk beranjak dari tempat duduk Anda mungkin untuk sekedar mengambil air minum dan cobalah untuk melihat keluar jendela / luar rumah, lihat lingkungan sekitar Anda. 

Langkah tesebut bagus untuk mengistirahatkan mata sejenak dari kejenuhan mata.


8. Terapi lilin

Satu lagi tips unik yaitu dengan melakukan terapi lilin, caranya cukup mudah. Anda hanya perlu menyalakan lilin dan tataplah lilin tersebut tanpa banyak berkedip dan tunggulah hingga keluar banyak air mata Anda. Tempat yang bagus untuk terapi ditempat setengah gelap bukan gelap gulita.

Jangan lupa untuk membersihkannya mata Anda dengan tisu bersih, jika perlu, Anda bisa menggunakan tetes mata agar mata terhindar dari kotoran dan bakteri.


9. Dilarang mengusap mata dengan kuat

Kebanyakan orang jika mata terasa gatal, orang pasti mencari cara dengan mengusap mata secara kuat, hal tersebut membuat nyaman dan enak saat digaruk, tetapi berakibat rusaknya selaput perifer pembuluh darah mata, dengan indikasi mata menjadi merah. 

Cara yang benar untuk mengusap mata saat gatal Anda harus mengusap secara softly  dan surely, bukan menekan pada kelopak mata caranya yaitu usapkan keempat ujung jari Anda dengan lembut dan searah.


10. Latihan senam mata

Latihan senam mata bagus untuk menjaga kebugaran mata dari kelemahan, dikutip dari buku Oei Gin Djing, caranya :
  1. Kepala tegak lurus ke depan. Arahkan pandangan mata ke atas (langit-langit), kemudian melihat ke lantai. Lakukan gerakan ini secara perlahan-lahan dan mantap 5-10 kali setiap hari.
  2. Gerakkan bola mata ke kiri dan ke kanan. Usahakan seperti ingin melihat telinga. Lakukan gerakkan ini sebanyak 5-10 kali setiap harinya.
  3. Gerakkan bola mata ke atas. Tahan bola mata di atas. Kemudian gerakkan ke kiri atas dan ke kanan atas. Lakukan gerakkan ini sebanyak 5-10 kali setiap hari.
  4. Gerakkan bola mata ke bawah dan tahan di bawah. Kemudian gerakkan bola mata ke kiri bawah dan ke kanan bawah. Lakukan gerakkan ini sebanyak 5-10 kali setiap harinya
  5. Gerakkan bola mata ke atas dan ke bawah pada sudut-sudut yang berlawanan (selang seling), dimulai dari pojok kiri atas ke pojok kanan bawah. Lakukan gerakan ini sebanyak 5-10 kali setiap hari.
  6. Gerakkan bola mata seperti pada gerakan sebelumnya, tetapi dimulai dari pojok kiri bawah ke pojok kanan atas.
  7. Putar bola mata ke kiri searah jarum jam sebanyak 5-10 kali. Kemudian, putar bola mata ke kanan, berlawanan dengan arah jarum jam sebanyak 5-10 kali. Lakukan gerakkan tadi sebanyak 5-10 kali. Catatan: pada saat akan berganti di putaran ke kiri, hentikan dulu dan pejamkan mata selama 5-10 detik.

11. Pijat mata

Dikutip dari FimelaFamily

Teknik pertama:

Gunakan jari manis dan mulai pada bagian sudut dalam mata.

Beri tekanan perlahan dan pindahkan jari ke arah luar mata hingga kembali ke dalam. 

Lakukan selama satu menit setiap malam hari. Teknik ini mampu membantu memperlancar sirkulasi darah di area mata.


teknik pijat mata pertama

Teknik kedua :

Gunakan ibu jari dan jari telunjuk untuk melakukan teknik ini.

Berbeda dengan teknik lainnya, teknik pijat kali ini dilakukan dengan gerakan mencubit, mulai dari bagian bawah mata dan lanjutkan ke arah bagian luar mata.

Jika area kelopak mata juga terlihat membengkak, kamu bisa melakukan teknik yang sama, namun dengan mata yang tertutup. Lakukan berulang selama satu menit.

Teknik ini tepat dilakukan untuk kamu yang memiliki permasalahan kantung mata.

teknik pijat mata kedua

Teknik ketiga :




Letakkan jari telunjuk di antara kedua alis. Area ini merupakan titik accupressure yang tepat untuk melakukan pemijatan.

Mulai buat gerakan melingkar ke dalam pada area tersebut selama satu menit.

Gerakan pijatan ini mampu membantu mengurangi kerutan pada area dahi.

teknik pijat mata ketiga

Teknik keempat :

Teknik selanjutnya, letakkan jari telunjuk di kedua ujung luar mata.

Kemudian buat gerakan melingkar keluar dengan sedikit tekanan.

Gerakan ini mampu membantu memperhalus tampilan kerutan dan garis halus di area mata tersebut.


teknik pijat mata keempat

Teknik kelima :

Pertama-tama, tutup kedua matamu untuk melakukan gerakan pijatan ini.

Gunakan jari tengah dan mulai beri pijatan pada area tulang alis mengarah ke tulang hidung. Lakukan gerakan ini 8-10 kali.


teknik pijat mata kelima

Teknik keenam :

Andalkan jari telunjuk mengingat jari ini memiliki tekanan yang paling besar di antara jari lainnya.

Letakkan jari telunjuk pada bagian ujung alis tepat di bagian tulang, beri tekanan pada area tersebut sambil menghitung sampai 3.

Lakukan hal yang sama pada bagian pelipis.


teknik pijat mata keenam

Teknik ketuju :

Dengan menggunakan ibu jari, perlahan tekan area sudut dalam mata pada bagian lipatan mata.

Tekan perlahan dan lepaskan. 

Ulangi gerakan ini sampai 5 kali.

Gerakan ini juga bisa kamu lakukan saat mandi dengan air hangat di bawah shower untuk mengurangi kantong mata.


teknik pijat mata ketujuh


Teknik kedelapan :

Teknik yang terakhir bisa kamu lakukan dengan menggunakan jari tengah.

Beri sedikit tekanan seraya menggerakkan jari tersebut dengan gerakkan atas-bawah.

Lakukan gerakan ini selama satu menit.

teknik pijat mata kedelapan



12. Mengkonsumsi makanan yang tinggi nutrisi

Makanan yang bagus untuk kesehatan mata adalah makanan yang tinggi beta karotin yaitu nutrisi yang bagus untuk menjaga mata dari rabun jauh dan dekat.

Apa makanan yang mengandung tinggi beta karotin ?

Makanan yang tinggi beta karotin adalah makanan yang berpigmen, memberikan warna merah atau oranye yang ditemukan dalam tanaman seperti sayur dan buah-buahan.

Beta karoten adalah provitamin yang akan diubah tubuh menjadi vitamin A, merupakan antioksidan kuat yang diketahui memiliki kemampuan untuk melawan kanker dan mencegah penuaan dini. Beta karoten berperan penting untuk melindungi sel-sel, meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu menjaga sistem reproduksi tetap sehat.

Contoh makanan yang tinggi beta karoten seperti :
  1. Mangga
  2. Jeruk
  3. Ubi jalar
  4. Pepaya
  5. Kale
  6. Wortel
  7. Lobak hijau
  8. Sawi hijau
  9. Bayam
  10. Labu kuning
  11. Kubis 
  12. Bit hijau


13. Dilarang menggunakan rebusan daun sirih

Mencuci mata dengan ramuan herbal seperti daun sirih menurut dokter spesialis mata dilarang keras. Alasananya dapat menyebabkan kebutaan. Penggunaan daun sirih sebenarnya untuk membunuh bakteri, mematikan jamur dan antioksidan karena mempunyai ph tinggi yaitu asam untuk menghancurkan mikroba.

Banyak salah kaparah tentang cara pikir masyarakat bahwa rebusan daun sirih dapat menurunkan mata minus, rebusan daun sirih dengan pemrosesan tidak higienis akan mengakibatkan peradangan mata, disamping itu tingkat ph dengan asam yang tinggi merusak kornea mata dan berakibat mata Anda jadi buta selamanya karena salah dedikasi.



14. Operasi mata untuk mata minus diatas -5.00 dioptri

Jika Anda mempunyai mata minus lebih  dari -5 dioptri sampai - 13 dioptri solusi terbaik dengan operasi mata minus dengan Lasik.

Teknologi laser dengan LASIK (Laser Assisted in Keratomeliusis) telah mengobati mata minus dengan keberhasilan 95 %, tetapi biaya operasinya relatif mahal karena ditangani oleh dokter spesialis mata seperti di RS ku, saya bocorkan biayanya Rp. 6 - 12 juta, mohon maaf setiap tempat beda biayanya.

Mengenai biaya dan operasi silahkan datang ke RS yang ada dokter spesialis mata, silahkan keluhkan problema Anda semoga beliau membantu.

Tetapi jika minus Anda dibawah -5 dioptri alangkah baiknya bila sobat menggunakan cara tips diatas yang telah saya paparkan.


15. Kompres mata dengan air hangat

Dengan mengompres mata menggunakan air hangat membuat mata menjadi rileks sehingga urat-urat merah pada bola mata menjadi hilang.

 Caranya adalah sebagai berikut:
  • Ambil handuk kecil yang bersih.
  • Rendam dengan air hangat (agak panas tidak apa-apa asal jangan sampai membuat kulit melepuh).
  • Tempelkan pada kelopak mata sambil berbaring.
  • Ulangi beberapa kali, hasilnya akan langsung terasa, mata yang capek akan disegarkan kembali.


16. Olahraga

Olahraga membuat peredaran darah Anda menjadi lancar sehingga nutrisi dapat tersalurkan dengan baik ke organ-organ tubuh yang membutuhkan. 

Namun apabila Anda menderita mata minus yang cukup tinggi (diatas -5), disarankan untuk tidak berolah raga yang banyak membebankan mata Anda (membuat bola mata menjadi kejang) seperti mengangkat beban yang berat. 

Hal tersebut bisa membuat lensa mata terlepas dari bola mata (Ablasio Retina) sehingga menyebabkan kebutaan. Gunakan olahraga yang lebih santai namun tetap bermanfaat seperti: aerobik, bersepeda, jogging, dan berenang.



17. Berjemur

Berjemur baik agar tubuh mendapat asupan vitamin D, namun lakukan hanya pada pagi hari.

Waktu yang terbaik untuk berjemur dibawah jam 9.30 pagi karena diatas jam itu mengakibatkan tubuh Anda gosong oleh sinar matahari. 

Tutuplah kedua mata Anda dan arahkan pandangan ke matahari sampai bola mata Anda terasa hangat. Lakukan juga senam leher ketika Anda melakukan hal ini agar sirkulasi darah ke kepala menjadi lancar.



18. Hindari makanan

Seperti halnya nutrisi yang baik akan membantu penglihatan Anda agar lebih sehat, begitu pula nutrisi yang buruk akan memperparah kondisi mata Anda. Makanan yang harus dihindari yaitu:
  • Makanan atau minuman yang mengandung kafein, seperti kopi yang berlebihan.
  • Makanan atau minuman yang mengandung alkohol.
  • Makanan atau minuman yang banyak mengandung gula, seperti: permen, es krim, minuman kalengan yang berlebihan.
  • Makanan atau minuman yang banyak mengandung susu yang berlebihan.
  • Gorengan / junk food yang berlebihan.
  • Rokok.





19. Istirahatkan mata Anda dengan menggunakan teknik eye palming

  1. Gosok-gosokan kedua tangan Anda sampai terasa agak panas.
  2. Tutup kedua mata Anda dan tutupi dengan tangan Anda (jangan sampai menekan bola mata).
  3. Usahakan tidak ada cahaya dari luar yang masuk.
  4. Lakukan beberapa kali sampai mata Anda terasa rileks.
  5. Anda bisa melakukan teknik eye palming ini kapan saja mata Anda mulai terasa penat.


20. Memakai helm dan penutup mata

Perjalanan jauh dengan berkendara sepeda motor menyebabkan mata kemasukan debu dan mikroba, alangkah baiknya sobat menggunakan helm dan penutup mata seperti kaca mata untuk mengurangi debu yang berterbangan yang dapat mengganggu kesehatan mata Anda.


21. Dilarang mendekati asap

Asap kendaraan bermotor, asap rokok, asap pembakaran sampah mengakibatkan mata menjadi perih dan pedih, hal tersebut berakibat indikasi mata Anda meradang, hindari asap untuk kesehatan mata Anda.

Asap membuat jarak pandang mata Anda menjadi berkurang.



22. Kurangi konsumsi gula yang berlebihan

Penyakit mata minus disertai tingginya kadar glukosa dalam darah, mengakibatkan penyakit kebutaan awal.

Karena kelebihan gula dalam darah mengakibatkan mata menjadi kurang awas dan berpotensi menderita penyakit diabetika optika, sering disitilahkan penyakit buta karena kadar diabet tinggi dalam kelopak mata.


23. Sering melihat objek yang hijau jauh

Objek yang berwarna hijau diyakini memberikan dampak positif bagi mata, oleh karena itu cobalah sesekali pergi ke gunung untuk memandang pepohonan.

 Apabila dirasa tidak memungkinkan karena keterbatasan waktu, sering-seringlah menatap objek-objek yang jaraknya cukup jauh yang berwarna hijau untuk mengistirahatkan otot mata Anda.


24. Konsumsi suplemen mata

Suplemen yang dijual di apotik bagus untuk kesehatan mata, seperti : biovision, nutrimax clear vision, care softgel, super lutein dll. Bisa Anda dapatkan suplemen yang terbaik dengan konsultasi dokter mata Anda.


25. Konsumsi jus wortel

Cari wortel sebatang atau jika kurang tambahi, kupas sampai bersih kulitnya dan blender jus tersebut Anda minum minimal 2-3 kali dalam sehari.

Insya Allah membantu mata minus Anda.


26. Hindari membaca di area yang remang - remang


Membaca diarea yang gelap dan remang - remang menyebabkan daya akomodasi mata bekerja lebih keras untuk menyesuaikan rangsang cahaya terhadap objek.

Membaca tulisan yang kecil dan tipis font nya juga mengakibatkan akomodasi mata melemah.


27. Gunakan alat pijat mata jika tidak sempat memijat

Jika Anda tidak sempat memijat mata atau karena padatnya jadwal kegiatan dan mata Anda tegang alangkah baiknya saya anjurkan untuk beli alat pijat mata seperti gogo eye massager, i care atau merk sejenisnya.

Karena dapat mengurangi ketegangan mata saat Anda capek beraktivitas.

alat pijat mata untuk mata tegang


Demikian tips yang saya berikan jika ada kurang lebihnya saya mohon maaf, semoga artikel ini membantu dalam menyembuhkan keluhan yang Anda derita.

By: Sterno Pena

DONASI LEWAT PAYPAL Mohon bantu berikan donasi apabila artikel ini memberikan manfaat. Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1



Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel